Jumat, 21 Juni 2013

Mengapa kita harus berpuasa?

Subhanallah, tak terasa tinggal beberapa hari lagi kita memasuki bulan suci Ramadhan. Yakni, bulan penuh berkah dan karomah dari Allah swt. Menyambut bulan suci ini, barang tentu setiap hamba-Nya merasakan kebahagiaan. Kedatangan buan ini telah ditunggu-tunggu setelah 11 bulan dilalui.
Puasa adalah kewajiban yang harus dijalankan umat Islam selama Ramadhan, selain itu puasa merupakan salah satu dari lima rukun Islam. Sesuai dengan QS Al-Baqarah [2] ayat 183, “Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.”
Setidaknya terdapat empat hikmah yang membuat puasa menjadi lebih mudah dan menyenangkan. Pertama, kewajiban niat- ketika niat diucapkan sungguh-sungguh maka puasa akan terasa lebih mudah. Kedua, timbul semangat kemasyarakatan karena selalu ingin berbagi makanan untuk sahur maupun berbuka puasa. Ketiga, kemampuan tubuh manusia untuk menyesuaikan diri dengan metabolisme baru, sehingga seorang tidak merasakan kelaparan di waktu siang. Keempat, bagi siapapun yang taat beribadah, pertolongan Allah akan datang untuk memudahkan ia dalam menunaikan tugas-tugasnya.
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Favorit Pembaca Info Pendek

SEJARAH PEMIKIRAN MANUSIA TENTANG TUHAN

Pemikiran Barat atau manusia primitive              Proses perkembangan pemikiran manusia tentang tuhan menurut teori evolusionisme ada...